
JCBC merupakan pertemuan tingkat Menteri Luar Negeri RI dan Menteri Luar Negeri Malaysia yang akan membahas perkembangan isu kerja sama bilateral, pending issues, dan isu regional lainnya di berbagai bidang yang menjadi perhatian bersama kedua negara. Pertemuan sebelumnya, yaitu JCBC ke -14 telah dilaksanakan pada 9-10 Oktober 2015 silam di Kuala Lumpur Malaysia.
Kehadiran Bakamla RI dalam Pertemuan Tingkat Pejabat Tinggi (SOM) tersebut adalah terkait Implementation of The Memorandum of Understanding in Respect of The Common Guidelines Concerning Treatment of Fisherman by Maritime Law Enforcement Agencies of the Republic Indonesia and Malaysia.
Pada tingkat SOM, delegasi RI dipimpin Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika Dr. Desra Percaya. Sedangkan delegasi Malaysia dipimpin Deputy Secretary General for Bilateral Affairs, Kementerian Luar Negeri Malaysia Y.M. Duta Besar Nurshirwan Zainal Abidin.
Sementara itu, agenda lainnya yaitu Pertemuan ke-15 JCBC RI-Malaysia tingkat Menteri Luar Negeri dijadwalkan akan dilaksanakan esok hari (11/8) di Gedung Pancasila Kemenlu, Jakarta Pusat. (Nala / Puspen TNI)