HARIANKUTIM.COM, Sangatta – Sebanyak 31 orang pelajar akan mewakili Kutai Timur dalam ajang kompetisi Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) tingkat Provinsi Kalimantan Timur di Samarinda. Kontingen yang terdiri dari siswa dan guru pendamping resmi dilepas oleh Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama Kutai Timur di Halaman Kantor Dinas Pendidikan Bukit Pelangi pada Senin pagi. (16/09/19)
Menurut Kepala Kantor Kemenag Kutai Timur, Ambo Tang, ajang Pentas PAI bukan hanya sebagai unjuk kemampuan siswa, tapi juga sebagai media untuk mengharumkan nama Kutai Timur oleh para siswa.
“Pentas PAI ditujukan untuk mengukur kemampuan anak-anak kita dibidang agama Islam dari hasil binaan guru-guru. Selain itu,tahun lalu anak kita bisa tampil di Aceh mengharumkan nama Kutai Timur dan mendapat juara harapan 1. Semoga tahun ini bisa mendapatkan lebih baik”, ujar Ambo Tang dalam acara pelapasan kontingen.
Pada kesempatan yang sama, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kutai Timur, Roma Malau, mengaku bangga kepada siswa-siswi yang akan bertanding dan berpesan kepada guru-guru untuk senantiasa komitmen dalam melakukan pendidikan karakter kepada generasi pelajar Kutai Timur, khusus lewat pendidikan Agama.
“Kami sangat terharu dan bangga atas semangat guru-guru dan anak-anak. Pendidikan karakter bukan hanya tugas dinas pendidikan, tetapi guru, tokoh masyarakat, dan semuanya harus sam-sama berperan. Pendidikan agama sangat utama dalam mendidik anak-anak kita”, ucapnya.
Setidaknya ada 31 orang siswa-siswi Kutai Timur dari berbagai tingkatan yang akan beradu kemampuan di ajang tersebut. Dari jumlah tersebut 9 siswa berasal dari tingkat SD, 11 siswa tingkat SMP dan 11 siswa tingkat SMA. Rencananya mereka akan bertanding dalam 7 cabang lomba diantaranya MTQ, MHQ, Pidato PAI, LCC, Kaligrafi, Nasyid dan Kreasi Busana. Mereka dijadwalkan bertanding selama dua hari, mulai tanggal 16 hingga 17 September 2019. (Zk/003)
Comments
0 comments